Geotekno.com – Dengan teknologi komputasi awan saat ini, pengguna bisa melakukan instalasi software desktop di awan/cloud dan membagi antarmuka dan processing data menggunakan software tersebut kepada banyak user sekaligus yang memiliki koneksi internet.
Bayangkan Anda memberikan pelatihan ArcGIS Pro kepada banyak user dengan spesifikasi komputer yang tidak sesuai dengan minimum requirement ArcGIS. Kondisi lainnya, user tersebut adalah pengguna Mac atau Linux?
Dengan Amazon AppStream 2.0, memungkinkan untuk membagi kemampuan software desktop ke banyak user manapun asal terhubung internet dan memiliki browser yang mendukung HTML5. User tersebut tetap bisa melakukan visualisasi kualitas tinggi data 3D, raster, dan LIDAR serta proses geoprocessing lainnya.
Baca Juga >> Cek Online Kelayakan Komputer Menjalankan ArcGIS Pro/ArcGIS Desktop
User dapat menggunakan ArcGIS Pro langsung dari browser mereka tanpa memandang sistem operasi mereka. User tidak dapat mengetahui perbedaan antara menggunakan ArcGIS Pro yang diinstal secara alami pada desktop dan menggunakan ArcGIS Pro yang dialirkan dari AppStream 2.0.
Untuk mulai menggunakan ArcGIS Pro dengan Amazon AppStream 2.0, silakan tinjau Amazon AppStream 2.0: Esri ArcGIS Pro Deployment Guide .