Satelit WorldView-2 Pada 6 Januari 2020 Merekam Ratusan Ribu Pelayat Pada pemakaman Jenderal Qasem Soleimani Yang Tewas dalam serangan drone milik AS.
Jenderal Qasem Soleimani Komandan satuan elite Quds, di bawah Pasukan Garda Revolusi Iran, tewas dalam serangan Drone MQ-9 Reaper milik militer Amerika Serikat (AS) di bandara Baghdad, Irak, Jumat (3/1/2020). Departemen Pertahanan AS mengakui serangan tersebut dan bahkan menyebut, serangan itu dilakukan atas perintah Presiden Donald Trump. Publik berspekulasi, serangan AS ini bisa memicu Perang Dunia III.
Jenderal Soleimani di dalam negerinya sangat dipuja sebagai pahlawan. Itulah sebabnya dalam prosesi pemakamannya dihadiri ratusan ribu pelayat kalau tidak boleh disebut jutaan orang yang berpakaian serba gelap. Sejumlah besar pelayat tak hanya penduduk Kerman, kota kelahiran sang jenderal, tapi juga dari kota-kota lain seperti Qom, Mashhad, dan Ahvaz.
Para pelayat menyemut dan berkumpul di Azadi Square, pusat Kota Teheran, di mana tampak dua peti mati dibungkus bendera Iran diletakkan. Peti yang kedua disebutkan berisi potongan tubuh pembantu terdekat Soleimani, Brigadir Jenderal Hossein Pourjafari.
Prosesi pemakaman di Azadi Square tersebut ternyata di rekam oleh citra satelit resolusi tinggi milik Maxar (sebelumnya Digital Globe) pada 6 Januari 2020. Melalui akun Twitter resminya, Maxar menyebut kerumunan orang pelayat tersebut mencapai 6 kilometer panjangnya.
Berikut di bawah ini rekaman Citra Satelit WorldView-2 yang kemudian di zoom in pada 3 lokasi berbeda di sepanjang Jalan Azadi, Teheran, Iran.




Baca Juga >> Peta Animasi Citra Satelit Kebakaran Hutan Di Australia
Citra Satelit Resolusi Tinggi WorldView-2
Citra Satelit Resolusi Tinggi WorldView-2 adalah wahana satelit komersial pertama yang mampu menangkap delapan band multispektral. WorldView-2 mampu menyuguhkan citra satelit dengan resolusi sangat tinggi hingga 0.46 meter GSD pada Nadir atau 0.52 meter GSD pada 20° Off-Nadir pankromatik dan 1.8 meter (untuk citra multispektral pada keadaan nadir) atau 2.4 meter (untuk citra multispektral pada keadaan 20° off-nadir). Akuisisi citra diambil dari ketinggian 770 kilometer dari permukaan bumi.
Waktu kunjungan kembali WorldView-2 rerata satu hari dengan kemampuan rekaman data hingga 975 ribu km2 (376.000 mil persegi) per hari. Citra Satelit WorldView-2 juga memiliki akurasi geometrik yang baik, kecepatan, kapasitas data, dan multiple spektral.
Citra WorldView-2 yang diluncurkan pada 8 Oktober 2009 dengan misi hidup sekitar 7.25 tahun ini memiiki 8 band yang terdiri dari 4 warna standar (red, green, blue, dan near-infrared 1) dan 4 band baru (coastal, yellow, red edge, and near-infrared 2). Keluaran citra worldview-2 yang tersedia diantaranya citra pankromatik georeferensi, produk 3 band, 4 band pansharpened atau bundle, 8-band dan produk stereo bersama dengan produk orthorectified (untuk meningkatkan akurasi).
spesifikasi Citra Satelit Resolusi Tinggi WorldView2
Berikut rangkuman spesifikasi Citra Satelit Resolusi Tinggi WorldView2 dari Maxar Technologies
Resolution: 0.5m panchromatic, 2m multispectral
Band: Panchromatic; 8 multispectral bands (Red, Green, Blue, Red Edge, Coastal, Yellow & 2 NIR)
Projection: UTM, Lat/Long, State Plane
Datum: NAD 83, WGS 84
Format: GeoTIFF, JPEG
Dates: 2010 – present
Baca Juga >> 3D Stereo Dan Imagery Resolusi Tinggi Dari Satelit Gaofen-7 Terbaru Milik Cina
Pengertian Citra Satelit WorldView-2
Citra Satelit WorldView-2 adalah wahana satelit dari Maxar Technologies (sebelumnya Digital Globe) yang diluncurkan pada 8 Oktober 2009. WorldView-2 merupakan satelit komersial pertama yang mampu menangkap delapan band multispektral dengan resolusi spektral sangat tinggi.
Berapa Resolusi Spektral Citra Satelit WorldView-2?
Citra Satelit WorldView-2 menghasilkan resolusi sangat tinggi hingga 0.46 meter GSD pada Nadir atau 0.52 meter GSD pada 20° Off-Nadir pankromatik dan 1.8 meter (untuk citra multispektral pada keadaan nadir) atau 2.4 meter (untuk citra multispektral pada keadaan 20° off-nadir). Akuisisi citra diambil dari ketinggian 770 kilometer dari permukaan bumi.
Bagaimana Cara Download Citra WorldView-2?
Citra WorldView-2 merupakan produk komersial yang tidak tersedia bebas untuk di download. Anda bisa meminta sampel citra WorldView-2 kepada reseller produk ini di Indonesia. Pilihan lain, Anda juga bisa mengunjungi laman https://discover.digitalglobe.com/ untuk melihat ketersediaan Citra WorldView-2 sesuai lokasi pilihan Anda.