Kini Anda bisa menambahkan lebih dari satu background peta ke dalam GPS Garmin (yang mendukung) dengan menggunakan software Garmin BaseCamp.
Peta yang Anda tambahkan tersebut, secara otomatis akan di ubah penamaannya (auto rename) oleh software tersebut, sehingga tidak ada overwrite file peta pada GPS Anda.
Gambar diatas adalah percobaan yang di lakukan oleh Rich Owings dari gpstracklog.com saat melakukan penambahan peta ke GPS Garmin eTrex 20. Rich juga telah melakukannya ke Garmin 62s dengan tanpa kendala.
Anda bisa mengikuti tutorial langkah demi langkah cara menambahkan peta ke dalam GPS dari laman Garmin BaseCamp wiki di link berikut: http://garminbasecamp.wikispaces.com/Send+Map+BaseCamp.
Komentar ditutup.